Program Studi Pendidikan Bahasa Bali mengundang praktisi untuk mengajar mata kuliah Komputerisasi Aksara Bali pada Selasa, 26 Maret 2024. Mata kuliah ini di ambil oleh mahasiswa Semester 4 yang diampu oleh Dr. I Ketut Paramarta, S.S., M.Hum. Namun, pada kesempatan yang baik ini mendatangkan praktisi dari Bali Kiddy School, yang bernama I Putu Dirga, S.Pd. Beliau merupakan alumni dari Program Study Pendidikan Bahasa Bali angkatan 2016. Selain mengajar di Bali Kiddy Internasional School, beliau juga memiliki Blog dan aktif di sosial media seperti, YouTube, Facebook, TikTok, dan Instagram dengan konsisten membagikan konten-konten menarik tentang aksara Bali secara tradisional maupun modern.
Pada pertemuan pertama di mata kuliah Komputerisasi Aksara Bali, beliau menampilkan berbagai contoh karyanya dalam kanal YouTube dan Instagram sembari menjelaskan produk yang dapat di hasilkan dari Komputerisasi Aksara Bali. Beliau juga menekankan sebagai generasi muda Bali untuk terus melestarikan budaya Bali dengan memanfaatkan media sosial dan menciptakan konten-konten yang menarik dan bermanfaat untuk pendidikan Bahasa Bali. Kedepannya, Masih banyak praktisi-praktisi yang akan dihadirkan oleh Prodi Pendidikan Bahasa Bali untuk menambah pengetahuan mahasiswa terkait mata kuliah yang diambil.